KUNINGAN ONLINE – Perusahaan Daerah (Perumda) Aneka Usaha Kabupaten Kuningan terus menunjukkan langkah maju dalam pengelolaan sektor wisata. Salah satunya melalui Perjanjian Kerja Sama Multi Pihak untuk mengembangkan Objek Wisata (OW) Cibeureum di Kecamatan Cilimus.
Pada Senin, 20 Januari 2025, Perumda AU menandatangani kerja sama dengan sejumlah pihak, yakni Direktur BUMDes Bakul Desa Cibeureum, Yus Rusmiadi, Ketua Kelompok Tani dan UMKM Sekarmanik, Titi Nuryati, serta Ketua Komunitas Kuningan Outdoor Activities, Nur Rokhim.
Direktur Perumda AU, Hj. Heni Susilawati, menjelaskan bahwa kerja sama ini mencakup berbagai aspek pengelolaan OW Cibeureum, seperti jasa pemasaran tiket masuk.
“Pengadaan dan pengelolaan wahana wisata. Penyelenggaraan dan pemasaran paket wisata, seperti Paket Wisata Edukasi Kopi, Wisata Jip Adventure, Paket Kemah Premium, Pembangunan dan pengelolaan fasilitas pendukung, seperti kedai/pujasera, penjualan oleh-oleh, bumi perkemahan reguler, dan area parkir,” ungkapnya.
Kerja sama ini berlaku selama lima tahun, dari 20 Januari 2025 hingga 20 Januari 2030. Hj. Heni berharap kolaborasi ini mampu memberikan dampak positif, tidak hanya bagi pihak yang terlibat, tetapi juga bagi masyarakat sekitar.
“Semoga kerja sama ini tidak hanya meningkatkan pendapatan semua pihak yang terlibat, tetapi juga menarik lebih banyak pengunjung ke Cibeureum dan mendorong pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Kuningan, khususnya di Kecamatan Cilimus,” ujar Heni.
Selain menawarkan pengalaman unik di Leuweung Monyet, pengunjung dapat menikmati berbagai aktivitas menarik seperti edukasi kopi dan petualangan Jip Adventure di sekitar Cibeureum.
“Dengan beragam kegiatan wisata yang ditawarkan, OW Cibeureum diharapkan menjadi daya tarik utama dan ikon wisata baru di Kabupaten Kuningan,” tambah Heni.
Acara penandatanganan ini turut dihadiri oleh Dewan Pengawas Perumda AU, Tatik Ratna Mustika, Camat Cilimus, Cece Hendra Krissianto, Kepala Desa Cibeureum, Manajemen Perumda AU, Pengelola OW Cibeureum, Anggota UMKM Sekarmanik dan Anggota Komunitas Kuningan Outdoor Activities.
Dengan kerja sama ini, OW Cibeureum diharapkan menjadi pusat wisata terpadu yang mampu mendukung pengembangan ekonomi daerah sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar. (OM)