KUNINGAN ONLINE – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan Hari Pers Nasional (HPN) 2025, PWI Kabupaten Kuningan menggelar kegiatan bakti sosial (baksos) berupa pemberian sembako dan santunan kepada warga kurang mampu.
Ketua PWI Kabupaten Kuningan, Nunung Khazanah, mengungkapkan bahwa baksos tahun ini menyasar tiga lokasi, yaitu satu rumah di Desa Cimaranten, Kecamatan Cipicung, serta dua rumah di Blok Gibug, Kelurahan Cigadung, Kecamatan Cigugur.
“Bantuan diberikan kepada warga kurang mampu, khususnya mereka yang rumahnya mengalami kerusakan akibat bencana alam, serta janda yang memiliki anak yatim,” ujar Nunung, Kamis (13/2/2025).
Selain kegiatan baksos, PWI Kuningan juga melakukan ziarah dan doa bersama ke makam wartawan yang telah berpulang. Tahun ini, ziarah dilakukan ke makam Almarhum Dadih Slamet Riyadi di TPU Purwawinangun, Kecamatan Kuningan.
“Almarhum merupakan wartawan media Kuningan Pos, Hantara Pos, dan Buletin Pemerhati Kuningan (BPK). Ia lahir di Garut pada 2 Oktober 1959 dan meninggal dunia pada 15 September 2016. Ia meninggalkan seorang istri bernama Nani Casmi serta dua orang anak, Topan dan Luki,” tambah Nunung.
Ketua DPRD Kabupaten Kuningan, Nuzul Rachdy, yang juga mantan wartawan, menekankan bahwa pers adalah pilar keempat demokrasi setelah eksekutif, legislatif, dan yudikatif. Ia menegaskan pentingnya fungsi pers sebagai kontrol sosial yang konstruktif demi kemajuan pembangunan daerah.
“Pemberitaan harus sesuai fakta, dapat dipertanggungjawabkan, dan bersifat objektif. Kritik dari pers harus bersifat membangun,” kata Nuzul.
Dalam konteks kegiatan baksos, Nuzul menyatakan bahwa peran pers sangat strategis dalam mengingatkan pemerintah daerah terhadap kondisi warga yang terdampak bencana dan yang kurang mampu.
“Kegiatan baksos ini sangat positif karena jangkauan wartawan lebih luas. Mereka dapat menyoroti warga yang tidak terjangkau oleh pemerintah atau DPRD, sehingga peran pers sangat diperlukan,” ujarnya.
Acara baksos ini dilepas secara resmi oleh Ketua DPRD Kuningan di Sekretariat PWI di Jalan Moh Yamin, Kedungarum. Acara ini juga dihadiri oleh Asisten Daerah (Asda) 3 mewakili Pj Bupati Kuningan, serta Kepala Dinas Kominfo yang didampingi oleh Kabid IKP. Ketua DPRD Kuningan bahkan turut serta dalam rombongan wartawan yang mendistribusikan paket sembako ke Desa Cimaranten, Kecamatan Cipicung.
Sejumlah penerima bantuan mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas kepedulian PWI Kuningan. Salah satu penerima, Ibu Rini, seorang janda dengan dua anak, menyatakan bahwa bantuan ini sangat berarti bagi keluarganya.
“Alhamdulillah, bantuan ini sangat membantu kami. Terima kasih kepada PWI Kuningan dan semua pihak yang telah peduli,” ungkapnya.
Melalui kegiatan ini, PWI Kuningan berharap dapat terus memberikan kontribusi positif bagi masyarakat serta memperkuat peran pers dalam kehidupan sosial dan pembangunan daerah. (OM)