Yanuar Prihatin, Motivasi PPDI Cara Mudah Membangun Desa

KUNINGAN ONLINE – Motivator dari Cahaya Sekolah Kehidupan (CSK), Yanuar Prihatin memberikan pencerahan bagaimana cara membangun desa mudah, rileks, dan semangat dalam Seminar Motivasi Cara Mudah Membangun Desa kepada para Pengurus PPDI (Persatuan Perangkat Desa Indonesia) Kabupaten Kuningan, di Wisma Permata.

Iklan

Yanuar, yang juga Anggota Komisi II DPR RI ini menilai desa-desa di Kabupaten Kuningan memiliki potensi besar menjadi desa maju namun selama ini para aparatur desa terjebak dalam hal-hal sulit.

Iklan

“Selama ini yang terjadi terjebak kepada cara-cara rumit, berat yang panjang dan susah. Padahal ada cara lain yang lebih simpel. Itu yang dibuka caranya disini (dalam seminar. red),” ujar Yanuar Anggota Fraksi PKB, Jumat (16/10/2020).

Padahal ada cara lain yang lebih simpel, membangun desa itu ada dua cara. Dikatakan Yanuar, yakni cara mudah dan cara sulit atau cara panjang atau cara pendek, cara berat atau cara ringan.

Iklan

Dalam membangun desa ada pertanyaan sepele yang harus dijawab namun merupakan kunci. Lanjutnya, pertanyaan itu adalah desa ini mau mencapai target apa, atau impian apa.

“Jika tak terjawab, maka urusan akan berat, dan kalau semua pertanyaan itu terjawab, semua hal akan lebih mudah” ujar Yanuar Anggota DPRI dapil Jabar X meliputi (Kuningan, Ciamis, Banjar dan Pangandaran).

Yanuar menyampaikan, agar fokus dalam mencapai tujuan dan arah melangkah harus juga mempunyai mimpi serta mengenali kekuatan yang ada di desa.

“Dengan seminar motivasi, kami ajak mereka untuk duduk bersama dan membuka pemikiran para perangkat desanya. Kita disini mencari jalan keluar bersama untuk memajukan sebuah desa dan potensi apa saja yang dapat dikembangkan oleh pemerintah Desa,” ucapnya.

Yanuar berharap dengan seminar motivasi tersebut, para perangkat desa bisa lebih terarah dalam memajukan desanya.

“Untuk itu perlu diberikan motivasi bagi leadership, untuk membangun Indonesia yang lebih baik dan maju dan berkompeten kita harus memulai dari desa. Mulai hari ini kita harus menggenjot potensi yang ada di desa untuk kemajuan dan kesejahteraan rakyat desa, Desa maju Indonesia kuat,” tandasnya.

Sementara, Ketua PPDI Kuningan Surhani berharap, pengurus PPDI dan perangat desa yang hadir dapat mengimplementasikan apa yang disampaikan oleh Narasumber.

“Saya berharap, kemajuan desa dan perkembangan desa itu berawal dari niat diri kita. Sehingga, apa yang ada di desa dapat meningkatkan kesejahteraan desa. Baik dalam sektor pertanian, pariwisata maupun yang lainnya,” pungkasnya. (OM)