KUNINGAN ONLINE – Demi meningkatkan kualitas pelatih cabang olahraga bola basket. Pemerintah Kabupaten Kuningan melalui Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) menggelar kegiatan Peningkatan Kualitas Pelatih Cabang Olahraga Bola Basket Tingkat Muda Lisensi C Tahun 2021 bagi pelatih Persatuan Basket Seluruh Indonesia (Perbasi).

Kegiatan yang diikuti 20 pelatih basket itu dibuka langsung Wakil Bupati Kuningan, M Ridho Suganda, Rabu (17/3) di Hotel Ayong Linggarjati, Kecamatan Cilimus.
Hadir pada kesempatan tersebut, Kepala Disporapar Kab.Kuningan Toto Toharudin, Pengurus Daerah Perbasi Provinsi Jawa Barat selaku Narasumber, Ketua KONI Enay Sunaryo, Ketua Perbasi, serta sejumlah undangan lainnya.
Kepala Disporapar, Toto Toharudin menyampaikan, bahwa tujuan dilaksanakannya kegiatan tersebut, untuk meningkatkan prestasi bola basket di Kabupaten Kuningan melalui peningkatan mutu pelatih dengan teknik-tehnik terbaru.
“Adapaun jumlah peserta sebanyak 20 orang yang berasal dari club bola basket yang ada di Kabupaten Kuningan, 15 orang yang belum memiliki lisensi dan 5 orang yang mengikuti penyegaran,” ujar Toto.

Sementara Wabup Kuningan M Ridho Suganda mengatakan, tujuan utama dalam kegiatan yang dilaksanakan adalah dalam rangka menyediakan tenaga keolahragaan yang memiliki standar kompetensi yang memadai, salah satunya pelatih cabor bola basket.
“Pelatih, instruktur atau trainer, adalah seorang yang profesional yang tugasnya membantu olahragawan dan tim dalam memperbaiki penampilan olahraga. Karena pelatih merupakan profesi, maka sebaiknya pelatih harus memberikan pelayanan yang sesuai dengan standar atau ukuran profesional yang ada,” kata Edo sapaan akrabnya.
Dikatakan Edo, Pelatih yang hebat adalah yang mampu membantu atlet dalam mengaktualisasikan potensinya. Oleh karena itu menurutnya, pelatih memiliki peran yang sangat penting bagi para atlet maupun timnya untuk berkembang.
“Melalui kegiatan ini, diharapkan kompetensi para pelatih basket yang ada di Kabupaten Kuningan bisa meningkat. Sehingga bisa menggali potensi atlet-atlet, agar kedepan cabang olahraga basket bisa lebih kompetitif dan berprestasi terutama dalam persiapan menghadapi babak kualifikasi PORDA yang sebentar lagi akan dilaksanakan,” tandasnya.
Sebagai informasi, kegiatan Peningkatan Kualitas Pelatih Cabang Olahraga Bola Basket Tingkat Muda Lisensi C Tahuin 2021, dilaksanakan dengan memenuhi standar protokol kesehatan penanganan Covid-19. (OM)