Ruli Gandari Nakhodai Himmaka Kuningan

KUNINGAN ONLINE – Meski ditengah pandemic covid 19, tak menyurutkan semangat teman-teman pengurus Himpunan Mahasiswa Majalengka (Himmaka) Kuningan untuk melaksanakan salah satu kewajiban organisasi dengan menyelenggarakan musyawarah wilayah (Muswil) ke-4.

Dengan penerapan protokol kesehatan, akhirnya kegiatan Muswil ke-4 itu bisa berjalan dengan lancar dan sukses serta melahirkan pemimpin baru untuk menakhodai organisasi primordial kedaerahan tersebut.

Iklan

Proses pemilihan Ketua Himmaka Kuningan dilakukan secara voting. Ada empat (4) bakal calon Ketua yang pada akhirnya menobatkan seorang Ruli Gandari sebagai pemimpin yang akan menakhodai Himmaka Kuningan selama satu tahun kedepan.

“Alhamdulillah, perjalanan panjang dalam organisasi Himmaka Kuningan pada hari ini berakhir. Perjuangan untuk meneruskan perjalanan roda organisasi tersebut akhirnya akan berpindah kepada Ruli Gandari. Selamat berjuang kawanku Ruli Gandari,” kata Dhika Mulyana mantan Ketua Himmaka Kuningan periode 2019 – 2020 pada Kuninganonline.com, Minggu (4/10/2020) pagi.

Iklan

Menurutnya, kata mahasiswa jurusan Teknik Informatika (TI) Fakultas Ilmu Komputer (FKOM) Universitas Kuningan (Uniku), dirinya menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya dan setulus-tulusnya atas segala kekurangan dan kekhilapan selama memimpin organisasi primordial kedaerahan tersebut satu tahun ke belakang.

“Mohon maaf atas segala khilap dan kekurangannya. Terimakasih atas segala pengabdian, semoga Allah SWT mencatat sebagai amal sholeh kita. Amiin Ya Rabbal Alamin,” ujarnya.

Terpisah, Ruli Gandari yang notabene mahasiswa semester lima (5) program studi (Prodi) TI FKOM Uniku dan menakhodai Himmaka Kuningan, menyampaikan, rasa syukur dan bangga atas amanat dan tanggung jawab yang diberikan kepada dirinya.

Iklan

“Terimakasih atas kepercayaan yang diberikan. Semoga saya mampu untuk menjalankan amanat ini. Mohon dukungan dan bimbingannya dari semua pihak,” katanya.

Lebih jauh, sambung pemuda dari Desa Sunia Kecamatan Banjaran Kabupaten Majalengka, dirinya mengingatkan kepada seluruh anggota yang tergabung dalam Himmaka Kuningan mengenai peran dari mahasiswa itu sendiri.

“Mahasiswa itu merupakan agent of change, iron stock dan social control. Untuk itu, mari kita bersama-sama seirama untuk melangkah maju kedepan,” imbuhnya.

Dalam Muswil ke-4 tersebut, sebenarnya ada empat (4) calon yang diusulkan untuk menjadi bakal calon Ketua Himmaka Kuningan. Keempat balon Ketua adalah Ruli Gandari, Pebi, Calvin dan Dhika. Secara voting, akhirnya Ruli Gandaria dinobatkan sebagai Ketua Himmaka Kuningan periode 2020 – 2021 setelah berhasil meraup suara 14, Pebi 8 suara, Calvin 3 suara dan Dhika meraup 8 suara.

Sekedar informasi saja, inilah nama-nama Ketua Himmaka Kuningan sejak didirikan sampai dengan pada Muswil ke-4 yang baru saja dilaksanakan kemarin. Adapun nama-namanya adalah :

  1. Alfian Nugraha mahasiswa TI FKOM Uniku.
  2. Siti Latifah mahasiswa Ilmu Hukum FH Uniku.
  3. Dhika Mulyana mahasiswa TI FKOM Uniku.
  4. Ruli Gandari mahasiswa TI FKOM Uniku. (red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *