Mahasiswa TI FKOM Lolos PKM Dirjen Dikti Kemendikbud RI Tahun 2020

Informasi, Pendidikan1,555 views

KUNINGAN ONLINE – Mohammad Irwansyah Somantri merupakan mahasiswa semester tiga (3) dari program studi (Prodi) Teknik Informatika (TI) Fakultas Ilmu Komputer (FKOM) Universitas Kuningan (Uniku), dinyatakan lolos seleksi pendanaan Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Dirjen Dikti) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (Kemendikbud RI) tahun 2020.

Informasi lolosnya Irwansyah sapaan akrabnya itu, berdasarkan surat pemberitahuan dari Dirjen Dikti Kemendikbud RI nomor 1686/E2/TU/2020 tanggal 05 Agustus 2020.

Iklan
Iklan

Rektor Universitas Kuningan (Uniku) Dr. Dikdik Harjadi, SE., M.Si., saat dimintai keterangannya, Sabtu (08/08/2020), mengungkapkan, rasa syukur, bahagia dan bangga atas raihan prestasi yang berhasil kembali ditorehkan oleh mahasiswa dan mahasiswi Uniku di masa pandemi covid 19.

“Alhamdulillah, puji syukur kehadirat Allah SWT atas raihan prestasi demi prestasi yang berhasil ditorehkan oleh mahasiswa dan mahasiswi Uniku. Baru saja kemarin 8 orang mahasiswa dan mahasiswi Uniku meraih prestasi di ajang pasanggiri mojang jajaka Kabupaten Kuningan, kini salah satu mahasiswa Uniku atas nama Mohammad Irwansyah Somantri dari Prodi TI FKOM berhasil lolos pendanaan pada PKM tahun 2020,” ungkapnya.

Iklan

Lebih jauh, sambung Dikdik, menjelaskan, bahwa Mohammad Irwansyah Somantri ini dalam PKM tahun 2020 yang diselenggarakan oleh Dirjen Dikti Kemendikbud RI tersebut, berhasil lolos pendanaan dengan judul proposal “Inovasi Pengembangan Aplikasi Berbasis Web Untuk Pemasaran Produk Olahan Makanan Tradisional Untuk Meningkatkan Keuntungan Masyarakat Desa Cibinuang”.

“Inovasi Pengembangan Aplikasi Berbasis Web Untuk Pemasaran Produk Olahan Makanan Tradisional Untuk Meningkatkan Keuntungan Masyarakat Desa Cibinuang adalah judul proposal PKM tahun 2020 milik Mohammad Irwansyah Somantri yang berhasil lolos pendanaan Dirjen Dikti Kemendikbud RI tahun 2020,” jelasnya.

Dikdik, dengan lolosnya salah satu mahasiswa Uniku pada PKM tahun 2020 ini, diharapkan dapat memberikan dorongan semangat atau motivasi bagi mahasiswa dan mahasiswi Uniku lainnya untuk kembali berprestasi, baik dibidang akademik maupun non akademik.

“Semoga, dengan lolosnya saudara Mohammad Irwansyah Somantri ini dapat memberikan motivasi bagi mahasiswa dan mahasiswi Uniku lainnya untuk berprestasi, baik dibidang akademik maupun non akademik. Mohon doanya, semoga mahasiswa dan mahasiswi Uniku yang sedang berjuang di Program Holistik Pembinaan dan Pemberdayaan Desa (PHP2D) yang diselenggarakan oleh Dirjen Dikti Kemendikbud RI kembali lolos,” harapnya. (red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *