Ini Dia Daerah Yang Besok Mati Lampu

Informasi, Insiden1,012 views

KUNINGAN ONLINE – Para konsumen Perusahaan Listrik Negara (PLN) Unit Layanan Pelanggan (ULP) Kuningan , UP3 Cirebon, diharapkan untuk mempersiapkan diri , sebab pada Selasa (20/10/2020) besok akan ada pemadaman listrik untuk sementara waktu.

Hal ini diketahui dari pengumuman yang disampaikan oleh ULP Kuningan, terkait rencana pemadaman aliran listrik di beberapa wilayah di Kabupaten Kuningan dalam rangka pemeliharaan untuk menjaga dan meningkatkan kehandalan pasokan listrik.

Iklan

“Pemeliharaan jaringan dan gardu di beberapa lokasi untuk menjaga dan meningkatkan kehandalan pasokan listrik,” tulis pengumuman PLN UP3 Cirebon, ULP Kuningan tersebut.

Iklan

Untuk daerah yang akan terdampak dari pemadaman kali ini diantaranya adalah Desa Padarek, Desa Kedungarum, Dinas PMPTSP, Dishub, DLHK, Perumahan Kuningan City View, Pesona Ancaran Desa Ancaran, SPBU Ancaran, Desa Pamulihan, Desa Cimaranten, Desa Cikubangsari, Desa Widarasari, Desa Sindang Barang, Desa Ceungal, Desa Salareuma, Desa Puncak Manik, Desa Cipicung, Desa Susukan, Desa Suganangan, Desa Taraju, Desa Mekarsari dan Desa Sukamukti.

Iklan

“Pemadaman akan dimulai pada pukul 09.30 WIB sampai dengan pukul 16.00 WIB,” tulis pengumuman tersebut.

Sehubungan dengan adanya perawatan dan pemeliharaan tersebut, PLN memohon maaf dan meminta pengertian dari konsumen atas ketidaknyamanannya.

“Untuk itu kami memohon maaf atas ketidaknyamanan akibat adanya pekerjaan tersebut. Apabila terjadi padam diluar jadwal tersebut, maka telah terjadi gangguan kelistrikan. Mohon segera menghubungi  contact center PLN 123 atau melalui PLN Mobile,” pungkas pengumuman tersebut (red)  

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *